Star News INDONESIA, Rabu, (02 Oktober 2024). JAKARTA - Heboh beredar sebuah video SARA di media sosial (Medsos) diduga merupakan oknum ASN Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Parepare, Sulsel, memprovokasi warga untuk menolak didirikan sekolah Kristen di tempat tinggalnya.
Berdasarkan informasi yang diterima media ini diketahui jika oknum tersebut bernama Fahri Nusantara
Fahri yang berpakaian layaknya ustaz atau pemuka agama itu menyerukan perang di Parepare seperti di Poso dan dengan lantang mengatakan dirinya adalak Ketua FPI, Pada Sabtu, (28/09/2024), dalam sebuah forum diskusi.
Dalam pernyataannya itu Fahri mengajak warga menolak pendirian sekolah Kristen Gamaliel di Kelurahan Watang Soreang, Kota Parepare, Sulawesi Selatan.
Dirinya mengancam akan menjadikan situasi Parepare yang damai menjadi mencekam seperti situasi kelam dalam konflik agama di Poso, Sulawesi Tengah.
Penulis : Ilham Hamid
Editor : Meli Purba