Jalan Sehat Perjuangan Bersama Ganjar Pranowo di Makassar Dipenuhi Lautan Manusia
ⒽⓄⓂⒺ

Jalan Sehat Perjuangan Bersama Ganjar Pranowo di Makassar Dipenuhi Lautan Manusia

Minggu, November 26, 2023


Star News INDONESIA, Minggu, (26 November 2023). MAKASSAR - Kedatangan Ganjar Pranowo di Sulawesi Selatan disambut antusias oleh warga Makassar. Jl. Jenderal Sudirman mendadak jadi lauran manusia, Pada Minggu, (26/11/2023).


Kehadiran Ganjar tersebut adalah untuk melaksanakan "Jalan Sehat" bersama masyarakat pendukung Calon Presiden RI 2024 tersebut.


Ganjar pun langsung menyapa masyarakat yang disambut dengan teriakan dan berebutan menyalaminya.


Jalan sehat perjuangan yang digelar itu, selain kehadiran Capres No urut 3, yang menjadi daya tarik lain adalah sejumlah hadiah istimewah yang disuguhkan kepada masyarakat.


Dalam diskusinya bersama masyarakat, Ganjar mengakui animo warga Kota Makassar untuk sukseskan Jalan Sehat Perjuangan tersebut sangat luar biasa,



“Saya melihat jalan di sini tak ada ujungnya, semua dipenuhi manusia. Kiri kanan depan belakang saya, penuh dengan manusia. Masyarakat Makassar luar bisa, terimakasih,”kata Ganjar di tengah-tengah puluhan ribu peserta Gerak Jalan Perjuangan.


Dalam kesempatan itu, dia juga menyuarakkan aksi kepedulian terhadap Palestina. menginisiasi perdamaian pada konflik Palestina dan Israel.


Kata Ganjar, kondisi Palestina yang saat ini sedang tidak baik-baik saja. Begitu pun Rusia dan Ukraina.


“Kita boleh membela negara Palestina yang sedang tidak baik. Ada perang di belahan Eropa,” tutur Ganjar.


“Mari kita bikin semuanya agar bisa berdamai dan rakyat Indonesia dalam keprihatinan-keprihatinan itu. Kita harus bersatu, tidak boleh berkelahi, tidak boleh bentrok. Apalagi menjelang pesta demokrasi. Kita doakan semuanya sehat,” tambahnya.



Penulis : Sultan Hafidz

Editor : Meli Purba


🅵🅾🆃🅾 🆃🅴🆁🅱🅰🆁🆄 :

Bagikan ini ke

ⓈⒽⒶⓇⒺ :

Komentar Anda

TerPopuler